Medan, MarmataNews.id – Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan melaksanakan kegiatan olahraga Bela Diri Modern bagi pegawai Lapas Kelas I Medan yang bertempat di Aula Gedung II Lantai 2 Lapas Kelas I Medan, Jumat (30/1/2026).
Kegiatan olahraga Bela Diri Modern ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya pembekalan keterampilan bela diri sekaligus menjaga kebugaran jasmani pegawai dalam mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi pemasyarakatan.
Pelaksanaan kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB hingga selesai dengan mengenakan pakaian olahraga. Para peserta mengikuti rangkaian latihan bela diri modern yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan dasar pertahanan diri, ketangkasan, serta kekuatan fisik.
Kepala Lapas Kelas I Medan menyampaikan bahwa kegiatan olahraga Bela Diri Modern ini merupakan salah satu bentuk perhatian terhadap peningkatan kapasitas dan kesiapsiagaan pegawai, khususnya dalam menghadapi tantangan tugas di lingkungan pemasyarakatan.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan pegawai dapat memiliki keterampilan bela diri yang memadai serta menjaga kebugaran tubuh agar dapat menjalankan tugas dengan optimal,” ujarnya.
Melalui pelaksanaan kegiatan olahraga Bela Diri Modern ini, Lapas Kelas I Medan berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan profesionalisme, kesehatan, dan kesiapan pegawai dalam mewujudkan pelaksanaan tugas pemasyarakatan yang aman dan kondusif.(Rel)

